"Dia penulis sejak dulu, memang beliau seorang penulis, wartawan juga dulu. Saya nggak sempet ngobrol sama dia belakangan. Dia baru sempat nyelesain beberapa buku kuliner tapi kayaknya udah dipublikasikan. Kalau yang ini saya harus tanya ke ibu saya dia tinggalin apa," ungkap Eliseo Raket Winarno saat kremasi di RS Sentra Medika, Cibinong, Bogor, Jabar, Kamis (30/11/2017).
Soal kiprahnya di dunia kuliner, Seo pun menyebut sosok sang ayah tak akan tergantikan. Begitu juga dari pihak keluarga.
"Untuk kuliner? Dari keluarga nggak. Spesifik dia soalnya. Ya saya bisa coba-coba sih. Sebenarnya susah," imbuh Seo.
Menurut Seo, Bondan Winarno jarang mengajarkan dunia kuliner kepada anak-anaknya. Walaupun begitu, sang mendiang bukan sosok yang pelit ilmu.
"Ngajarin nggak tapi dia lebih ke sharing banyak, dan dia nunjukin kalau dia happy dan jadi seni buat dia. Itu yang nular, dan kita lihat kuliner bukan ayo makan tapi ayo menghargai gitu," pungkasnya.
Saksikan video Kata Sang Istri Usai Bondan Winarno Dikremasi:
[Gambas:Video 20detik]
Tonton juga video lainnya di 20detik!(fbr/dal)
Photo Gallery
0 Response to "Ilmu, 'Peninggalan' Terakhir Bondan Winarno untuk Keluarga"
Posting Komentar