Dokter Takjub Stuntman Demian Cepat Lewati Masa Kritis Pasca Death Drop

Jakarta - Kondisi Edison Wardhana sang stuntman Demian Aditya dalam aksi death drop disebut masih dalam pemulihan. Masih ada beberapa tindakan yang belum bisa dilakukan karena masih harus menunggu hasil CT scan.

Teman dekat Edison Wardhana yang tak mau disebut namanya kepada detikHOT, Sabtu (2/12/2017), menjelaskan masih terjadi pendarahan di beberapa tititk. Adalah tulang rusuk dan tulang bonggol yang belum diketahui detil mengapa terjadi pendarahan.

"Tadi dengar sekilas bleeding di tulang rusuk dan tulang bonggolnya yang belum ketahuan. Sekarang, belum bisa diapa-apain karena harus nunggu CT scan," jelasnya di Rs Taruma, Jakarta.

"Kondisi stabil dibantu obat, mudah-mudahan bisa cepat pemulihannya. Dokter bilang, dia bisa survive juga kemarin lewat masa kritis karena tubuhnya masih kuat kayak umur 20-an," lanjutnya.

Selang ventilator pun dikatakannya sudah bisa dicabut. Dokter dan perawat menunggu kondisi Edison Wardhana stabil sebelum melakukan CT scan.

"Sekarang masih menunggu kondisinya membaik atau stabil, baru bisa untuk tindakan lain, menunggu untuk bisa CT scan. Lebih baik dari kemarin," pungkas sang sahabat.

Begitu banyak dia yang mengalir untuk kesembuhan Edison Wardhana. Edison kecelakaan saat melakukan aksi death drop bersama Demian Aditya di malam SCTV Awards.
(pus/kmb)


Photo Gallery

0 Response to "Dokter Takjub Stuntman Demian Cepat Lewati Masa Kritis Pasca Death Drop"

Posting Komentar